Di Lembata, Surat Suara Pilpres Lengkap, Legislatif Masih Kurang

0
489

NTTsatu.com – LEMBATA – Pelaksanaan pesta Demokrasi Pemilu serentak 2019 semakin dekat. Waktu kampanye peserta Pemilu juga mendekati batas akhir bersamaan dengan Daftar Pemilih (DPTb dan DPK) yang hampir rampung untuk ditetapkan. Surat suara pemilu masih terdapat kekurangan untuk kabupaten Lembata.

Ketua KPU Lembata Yogi Making yang dihubungi Minggu, 31 Maret 2019 menjelaskan, untuk surat suara Capres-Cawapres sudah lengkap. Surat Suara yang perlu ditambahkan yakni surat suara DPD RI sebanyak 2.238 lembar, DPR RI Dapil NTT 1 sebanyak 19.224 lembar, DPRD Provinsi Dapil NTT 6 sebanyak 6.861 lembar, DPRD Kabupaten Dapil 1sebanyak 4.447 lembar, untuk Dapil 2 sebanyak 1.861 lembar, Dapil 3 sebanyak 2.497 lembar, dan Dapil 4 sebanyak 3.098 lembar.

Sebelumnya Komisioner KPU Lembata Divisi Pemutakhiran Data, Petrus Payong Pati kepada wartawan Sabtu (30/03/2019) membenarkan bahwa logistik Pemilu untuk Kabupaten Lembata belum diterima lengkap.

“Sejak 27 Maret kemarin KPU Lembata mulai melakukan sortir logistik berupa formulir Pemilu yang tiba tanggal 26 Maret. Hari ini (30/03) merupakan proses sortir hari ke-4, Sesuai Berita acara serah terima dokumen formulir Pemilu, ternyata masih ada jenis formulir yang belum dikirim dari pihak penyedia jasa baik form C maupun Form D. Kami harus menunggu lagi sambil menyelesaikan sortir formulir yang sudah ada saat ini,” kata Petrus.

Dia mengakui, terlambatnya logistik formulir tentu sangat mempengaruhi proses selanjutnya. Namun selaku penyelenggara mereka tetap optimis dapat menyelesaikan tugas tepat waktu dan menjamin pengepakan seluruh logistik Pemilu dalam kotak suara per TPS sesuai jadwal.

Ditanya lanjut terkait klaim kekurangan logistik Surat Suara, Petrus Payong mengatakan, untuk kekurangan logistik Surat Suara Pemilu telah disampaikan ke KPU Provinsi NTT dan saat ini mereka masih menunggu kedatangan Surat Suara tersebut.

“Kami berharap tibanya seluruh kekurangan logistik Pemilu dalam minggu pertama April 2019 sehingga tidak mengganggu jadwal pengepakan yang direncanakan pada minggu ke-2 April sudah harus selesai,” ujarnya.

Manis Making, A.Md, Kasubag Umum, Keuangan dan Logistik mengatakan, dari sisi personil mereka sangat siap untuk melakukan proses sortir dan menyelesaikan pekerjaan itu tepat waktu.

“Kami juga telah menyampaikan informasi kepada KPU Provinsi NTT terkait kekurangan Surat Suara Pemilu hasil sortir dan lipat yang dilakukan sejak 9 Maret yang lalu,” katanya. (yos/bp)
======

Foto: Petugas saat melakukan sortir dan penghitungan surat suara pemilu baik pilpres maupun pileg.

Komentar ANDA?