Ketua Dekranasda NTT Bertemu Walikota Cuenca

0
1186

NTTsatu.com – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Julie Sutrisno Laiskodat bersama  Duta Besar RI untuk Ekuador Amerika Selatan Ibu Dienny bertemu dengan Walikota Cuenca.

Pertemuan itu sebelum.mengikuti Festifal Tenun dan Kerajinan Rakyat yang diikuti oleh seluruh Pengrajin Amerika Selatan. Stand Indonesia dengan ratusan Kain Tenun dari berbagai motif yang berasal dari NTT, Jakarta dan Bali meramaikan Festifal Tenun di Amerika Selatan ini.

Foto: Ibu Julie Sutrisno Laiskodat bersama ibu  Dienny bertemu walikota Cuenca (istimewa(

Duta Besar Indonesia utk Ekuador Ibu Dienny melaporkan bagaimana antusiasme masyarakat Amerika Selatan mengikuti Festifal ini.

Sebelumnya dalam wawancara internasional jarak jauh antara Ketua Dekranasda NTT dengan  Karo Humas dan Protokol Setda NTT di Radio Tirilolok Suara Verbum Kupang beberapa waktu lalu dikatakan Tenun Ikat NTT yang pewarnaannya dari akar pohon sangat diminati oleh masyarakat Eropa dan Amerika dan dalam setiap pameran dimanapun Tenun Ikat NTT laris terjual.

“Inilah kekayaan budaya nenek moyang kita yang harus kita jaga dan lestarikan,” katanya.

Selain memamerkan Tenun Ikat NTT yang sebagian besar mendominasi Stand Indonesia juga dimeriahkan dengan tarian dan musik khas Nusa Tenggara Timur.

Di belahan bumi yg lain yaitu di benua Eropa khususnya di Paris Coklat NTT yg terpilih sebagai salah satu coklat terbaik dunia meramaikan Pameran Coklat Terbesar di dunia yang dihadiri oleh Gubernur NTT Viktor B.Laiskodat, Dubes RI utk Perancis dan para Pengusaha Coklat Dunia. Dan di London ( masih di benua Eropa) tgl 3 sd 6 Novemver 2019 NTT mengambil bagian dalam WTM ( WORLD Travel Market) yang diikuti oleh ratusan Negara di dunia.

Untuk pertama kalinya NTT memiliki Stand sendiri di tengah ratusan stand dari berbagai negara. Di WTM London ini NTT memperkenalkan berbagai destinasi wisata, kuliner, tarian dan musik khas NTT dan tenun ikat.  (*/tim)

Komentar ANDA?