Kematian Putri Diana Terungkap Lewat Sepucuk Surat dari Ratu Elizabeth

0
940
Foto: Puteri Dinana (ist)

NTTsatu.com –  Sejak meninggal akibat kecelakaan pada tahun 1997, hingga kini kematian Putri Diana masih menjadi misteri. Saat itu dunia berduka atas kematian sosok yang dikenal berjiwa sosial itu.

Tapi, baru-baru ini, Ratu Elizabeth diketahui mengirimkan surat kepada sahabatnya, setelah kematian Putri Diana terungkap. Saat itu, untuk menghindari kejaran media, Pangeran William dan Harry meninggalkan London.

Sempat ada tudingan jika pihak istana dan keluarga tidak ada yang peduli dengan kematian Putri Diana. Bahkan, tak ada terlihat di istina bendera setengah tiang sebagai bentuk penghormatan mendiang.

Foto: Puteri Diana dan Pangeran Charles

 

Tapi fakta yang sebenernya bahwa Ratu Elizabeth mengaku pada Lady Henriette Abel Smith bahwa dirinya sangatlah sedih.

“Insiden itu sangat menyedihkan, dan kematiannya adalah kehilangan besar untuk negara kita. Tapi reaksi publik atas kematiannya, dan kebaktian di Abbey sangat menyatukan dunia dengan cara yang sangat menginspirasi,” tulisnya seperti dirilis pantau.com.

“William dan Harry sudah sangat berani, aku sangat bangga pada mereka. Emosi yang dirasakan masih campur aduk, tapi kami semua sama-sama melewati masa-masa buruk,” pungkasnya. (*/bp)

Komentar ANDA?