Direktur Komunikasi Indonesia Indicator (I2), Rustika Herlambang mengungkapkan data pembicaraan terkait menteri di Facebook mencapai 55.848 post dari 15.548 akun organik. Sedangkan pembicaraan terkait kebijakan menteri mencapai 62.662 post dari 19.977 akun organik.
Akun organik yang dimaksud adalah akun milik perseorangan bukan robot. “Berbagai perbincangan di Facebook dalam riset ini berasal dari akun organik, bukan robot. Jadi percakapan mengenai menteri dan kebijakan menteri relatif berlangsung alami,” ujar Rustika saat dihubungi, Kamis (15/8).
Menurut para netizen di Facebook, menteri yang layak untuk dipertahankan dan dimajukan lagi adalah Sri Mulyani dan Susi Pudjiastuti. Di mata mereka, kedua nama ini merupakan sosok menteri yang berkarakter, mumpuni, berkompeten, yang ditunjukkan dengan kemampuannya menjadi pemimpin, serta komunikator yang baik.
Sedangkan di mata publik, kebijakan-kebijakan yang mereka ambil kerap mengundang kontroversi, tetapi mereka tunjukkan dengan hasil kerja konkret dan positif, bahkan kerap mendapatkan penghargaan dari lembaga internasional.
Pada temuan riset kali ini ditemukan catatan bahwa sosok atau figur seorang menteri dinilai tidak hanya mumpuni dan memiliki kinerja yang bagus namun juga berkarakter dan pandai berkomunikasi kepada masyarakat, baik di media mainstream maupun media sosial.
Kedua nama tersebut adalah sebagian dari jumlah total 10 nama menteri yang dibicarakan oleh netizen di Facebook baik secara positif maupun negatif. Lembaga I2 mencatat nama Lukman Hakim Saifuddin dan Luhut Binsar Panjaitan juga kerap dibicarakan di Facebook dengan jumlah 4.847 percakapan dan 4.494 percakapan.
Lalu ada Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto dengan 4.058 pembicaraan. Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita dengan jumlah 3.217 pembicaraan. Menteri Pertanian Amran Sulaiman dengan 2.993 pembicaraan.
Kemudian, ada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy dengan 2.163 pembicaraan, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi dengan 1.933 pembicaraan, serta Menteri Kesehatan Nila Moeloek dengan 1.861 pembicaraan. (*/rik)