Besok Victory-Joss Deklarasi di Tambolaka

0
527
Foto: Calon Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat disambut dengan tarian Woleka saat tiba di Bandara Tambolaka Sumba Barat Daya, Kamis, 04 Januari 2018

NTTsatu.com – TAMBOLAKA – Calon Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) disambut dengan Tarian Woleka setelah tiba di Bandara Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, Kamis, (4/1/2018). VBL disambut oleh Ketua DPD Nasdem Sumba Barat Daya yang juga Bupati Sumba Barat Daya, Markus Dairo Talu dan sejumlah pajabat serta pimpinan partai koalisi.

Calon Gubernur yang berpasangan dengan Yoseph Nae Soi dan dikenal dengan Paket Victory-Joss ini juga ditemani oleh Direktur Indo Barometer, Mohamad Qodari. VBL menggunakan pesawat pribadi dalam lawatan perdananya ke Pulau Sumba setelah deklarasi di Kupang pada 20 Desember 2017 lalu.

Dari Bandara VBL langsung meresmikan rumah pemenangan Paket Victory-Joss yang berlokasi di Taworara Tambolaka. VBL juga bertemu dengan tokoh masyarakat serta berbagai elemen di Sumba Barat Daya.

Sesuai rencana, deklarasi Paket Victory-Joss akan dilakukan secara bersamaan dengan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat Daya, Markus Dairo Talu dan Gerson Tanggu Dendo atau Paket MDT-GTD. Kegiatan deklarasi akan dilaksanakan di lapangan Galatama, Tambolaka pada Jumat (5/1/201 besok (bukan Minggu, 07/01/2017) seperti diberitakan tadi pagi)

Diberitakan sebelumnya, Paket Victory-Joss ini akan menggelar deklarasi di Sumba Timur pada Sabtu, 06 Januari dengan menghadirkan penyanyi danggut nasional yang dikenal dengan julukan si goyang ngebor Inul Darasista.  (tim)

Komentar ANDA?