BPR TLM Gelar Konser Rohani Bersama Sari Simorangkir

0
662

NTTsatu.com – Bank Perkreditan Rakyat Tanaoba Lais Manekat (BPR TLM), tidak hanya berkutat dengan dunia usaha keuanganan. Karena itu, setelah sukses mendatangkan juara Indonesia Idol 2014, Nowela Elisabeth Auparay pada 12 Juli 2014 lalu, BPR TLM akan mendatangkan penyanyi Sari Simorangkir yantuk menggelar konser rohani di Kupang, 23 Mei 2015 mendatang.

Direktur Utama BPR TLM, Robert Fanggidae yang dihubungi di Kupang, Senin, 20 April 2015 mengakui, keseharian subuk dengan tugas-tugas pokok sebagai lembaga keuangan, mereka akan menggelar konser rohani menghibur masyarakat Kota Kupang. Konser yang akan digelar tanggal 23 Mei 2015 mendatang dikemas dalam konser bernuansa rohani dengan tajuk “ Tuhan Ada dan Melihat”.

“Selain konser tersebut, juga akan ada refeksi dari Pendeta Hendrik Salakparang. Kita ingin suguhkan hiburan bernuansa rohani kepada masyarakat di kota ini,” kata Robert Fanggidae.

Menurutnya, masyarakat Kota Kupang yang mengidolakan Sari Simorangkir bisa menyaksikan penampilan artis tersebut, dipersilahkan menjadi penabung baru di BPR TLM atau menambah saldo minimal Rp 1 juta.

Dia menjelaskan, konser tersebut dipersembahkan untuk masyarakat Kota Kupang, khususnya bagi para nasabah yang selalu setia bersama BPR-TLM Kupang dalam kurun waktu lebih dari tujuh tahun sejak bank ini hadir.

“Kami selalu memberikan apresiasi kepada seluruh nasabah yakni dengan berbagai inovasi terbaru. Ke depan, bukan hanya Nowela atau Sari Simorangkir saja, tetapi kami akan diundang juga artis ternama lainnya,” katanya.

Dia mengatakan, pihaknya selalu mencari cara baru untuk mendekati pasar sehingga pihaknya siap menghadapi persaingan dalam dunia perbankan. Sebab untuk menghadapi saingan baru harus ada ide-ide baru guna mendekati pasar sehingga kelihatan tampil beda dari sistem marketing.

Soal harga tiket saat Sari menyanyi di Kupang, Robert mengaku pihaknya tidak akan menjual tiket. Masyarakat yang ingin melihat penampilan langsung artis berdarah Batak ini cukup membuka tabungan minimal Rp 1 juta bagi nasabah baru dan nasabah lama dipersilahkan meningkatkan saldo rekeningnya.

“Seluruhnya tidak ada penjualan tiket. Jadi, cukup dengan menabung. Yang sudah menjadi nasabah tinggal tingkatkan saldo dan yang belum silahkan menjadi nasabah di TLM. Minimal Rp 1 juta bagi nasabah baru. Uangnya tidak hilang dan tetap mendapat bunga tabungan 3 persen setahun, Kita tidak jual tiket.” Tambahnya. (bop)

Komentar ANDA?