LEMBATA. NTTsatu.com – Mendaki gunung tidak hanya dapat dilakukan oleh komunitas-komunitas pecinta alam saja, semua orang bisa melakukannya asalkan punya kemauan untuk tetap menjaga dan mencintai alam di sekitarnya.
Siapa sangka model papan atas, Fiona Callaghan juga tertarik dan mau memburu pesona alam di belahan Indonesia. Menariknya, mantan finalis putri Indonesia tahun 2009 ini, rela mendaki puncak Ile Ape hanya untuk melakukan pemotretan di Puncak Ile Ape yang eksotik.
Fiona datang sendiri ke Lembata, dan ditemani Erna Ruing salah seorang Fotografer Lokal yang juga Staf pada Dinas Pariwisata Kabupaten Lembata .Ketertarikan model kelahiran Kinabalu, Malaysia ini dengan pemandangan Gunung Ile Ape membuatnya mengabadikan beberapa foto modelnya dengan pakaian adat asli Ile Ape.
Pada kepala Fiona, terbalut mahkota buluh ayam khas penari wanita Ile Ape, juga kain sarung tenunan asli dan aksesoris wanita ile ape lainnya, semisal gelang gading dan manik manik asli. Eksotis, itulah kesan dari kostum adat ile ape yang dikenakan Fiona Callaghan, wanita kelahiran 25 Maret 1985 ini.
Kehadiran Fiona presenter Jendela Wisata di MNCTV di Lembata adalah bagian dari perjalanan wisata pribadinya, busana adat Lembata ile ape menjadi pilihan wanita yang pernah menjadi Speaker for LSPR Fashion Day Urban SAGA “Seminar Fashion Journalism“ in The London School of Public Relations ini. Dengan busana adat asli ile ape, Fiona melakukan pemotretan di puncak ile ape dekat kawah gunung berapi.
Selama berada di Lembata, Fiona mengunjungi beberapa obyek wisata, diantaranya, Kampung Nelayan Ikan Paus, Lamalera, Teluk Waienga, Pulau Siput di Teluk Lewoleba dan Gunung Ile Ape serta mengunjungi beberapa penenun busana tradisional di Ile Ape dan Ile Ape Timur.
Bagi Fiona, berkunjung ke Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) tak ada salahnya untuk mencoba mendaki Gunung Ile Ape sembari menikmati lembayung senja keindahan alam yang disuguhkan dan melakukan pemotretan di puncak itu berpadu busana adat daerah setempat.
Sekedar diketahui, Gunung Ile Ape merupakan sebuah gunung yang masih aktif dan selalu mengeluarkan lahar belerang. Gunung ini memiliki panorama alam yang indah dengan keberadaan kawah-kawah di beberapa bagian gunung.
Panorama alam pegungungan Ile Ape merupakan sebuah obyek menarik bagi wisatawan yang melakukan kegiatan pendakian (hiking) sambil menikmati keindahan alam yang berada di sekitar pegunungan. (Sandro/Ferry)