KUPANG, NTTsatu.com – Rabu, 19 Oktober 2016, Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Frans Lebu Raya menerima Penghargaan sebagai anggota kehormatan keluarga besar Institut Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).
Penghargaan Lencana Alumni Kehormatan Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan itu disematkan Gubernur IPDN Ermaya Suradinata kepada Frans Lebu Raya. Anugerah itu diterimanya berdasarkan SK Gubernur IPDN Nomor 861-479 Tahun 2016 di Balairung Rudini.
Gubernur IPDN Ermaya Suradinata dalam sambutannya mengatakan penghargaan ini diterima oleh Gubernur NTT karena dia dinilai berhasil meningkatkan kualitas dan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dan berhasil membangun NTT dalam berbagai bidang.
Gubernur NTT menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pihak IPDN. Kesempatan ini merupakan moment untuk berbagi pengalaman kepada kader-kader terbaik yang ada di kampus ini.
Dalam kunjungan kerja ke IPDN ini juga Gubernur NTT memberikan kuliah umum kepada Praja IPDN dengan materi “Kebijakan Pembangunan di Perbatasan Provinsi NTT”. Kegiatan itu juga ditandai dengan Penandatangan Nota Kesepahaman Bersama Tentang Kerjasama Pendidikan dan Program Pendampingan Kepamongprajaan. (*/bp)