Nelayan Lamalera Bergotong-royong Tarik Potogan ikan Paus

0
550
Foto: Para nelayan memotong daging ikan paus dan ramai-ramai menariik potogan ikan paus itu ke pantai

LEWOLEBA, NTTsatu.com – Nelayan Lamalera di kecamatan Wulandoni,  kabupaten Lembata bergotong-royong menarik potongan daging ikan paus setelah juru potong memotong-motong daging ikan paus itu.

Seperti disaksikan wartawan, sejumlah nelayan sedang berada di badan ikan paus untuk memotong-motong daging ikan paus itu. Sementara nelayan terbanyak berada di pantai dan secara bergotong-royong menarik potongan ikan paus itu ke pantai.

Potongan ikan paus itu terdiri dari kulut ikan paus yang tebal berwarna putih dan daging ikan paus berwarna merah kehitam-hitaman.

Ikan Paus yang ditikam juru tikam peledang Horo Tena, Emanuel Toba Bataona pada Jumat, 29 April 2016 tu baru mulai dipotong pada Sabtu, 30 April 2016 jam 10 pagi. Sepanjang hari mereka hanya berhasil memotong separuh tubuh ikan berukuran besar itu, sementara sisanya akan dipotong pada hari ini, Minggu, 01 Mei 2016 setelah upacara pembukaan musim lefa 2016.

Potongan-potongan ikan paus itu kemudian ditarik beramai-ramai ke pantai. Selanjutnya dibagi-bagi secara adil kepada semua rumah tangga di desa  Lamalera yang terdiri dari dua desa  yakni Lamalera A dan Lamalera B.

Separuh badan ikan paus dan kepala serta ekor ikan paus itu dib iarkan saja terendam di laut di pinggir pantai lokasi peledang-peledang nelayan Lamalera. (bp)

 

Komentar ANDA?