Pemkot Kupang Lamban, Warga Perbaiki Jalan Sendiri

0
433

KUPANG. NTTsatu.com – Warga RT 04/RW 012 Kelurahan Maulafa, Senin, 01 Pebruari 2016 bergotong royong menambal lubang lubang di jalan yang berbatasan dengan Kelurahan Oebufu. Jalanan itu sudah sekian lama tidak diperhatikan pemerintah Kota Kupang.

Sejumlah warga yang ditemui wartawan di lokasi itu mengaku, demi keselamatan para pengguna jalan itu warga secara bergotong-royong membenahinya. Luban-lubang jalan itu ditabal menggunakan sirtu yang dibeli secara bersama-sama.

“Kami secara bersama-sama membeli dua ret sirtu (pasir batu) untuk menambal lubang-lubang di jalan itu. Ini kami lakukan karena warga penggunan jalan sering mengeluh lantaran kondisi jalan yang parah,” kata Jacky Karlo warga setempat.

Beberapa warga lainnya mengatakan, selama beberapa tahun ini jalan di daerah perbatasan antara kelurahan Maulafa dan kelurahan Oebufu itu tidak diperhatikan. Karena itu warga setempat secara swadaya memperbaikinya.

“Kami ingat keselamatan warga pengguna jalan ini. Supaya jangan ada korban di jalan ini, kami harus turun tangan. Kami berharap pekerjaan gotong royong warga ini menjadi perhatian pemerintah kota Kupang untuk bisa memberikan perhatian memperbaiki sebagian jalan dalam kota Kupang yang masih dalam kondisi rusak,” kata sorang warga. (bp)

======

Keterangan Foto: Warga yang sedang bergotong – royong memperbaiki jalan di wilayah RT 04/RW 12.

Komentar ANDA?