KUPANG. NTTsatu.com – Walikota Kupang, Jonas Salean menghimbau para Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk memberikan pelayanan yang baik sebagai wujud Dharma Bakti kepada bangsa dan negara pada umumnya dan khusus bagi masyarakat di Kota Kupang tempat pengabdian mereka..
“Saya berharap agar PNS tetap kompak, jujur dan disiplin dalam melayani masyarakat agar Kota Kupang ini bisa menjadi lebih baik lagi kedepannya,” kata Jonas Salean pada cara pengambilan sumpa/janji Pegawai Negeri Sipil Lingkup Pemerintah Kota Kupang ,Rabu (12/8/2015) di lantai 1 Balaikota Kupang.
Menurutnya, pengambilan sumpah/janji PNS adalah salah satu bentuk pembinaan pegawai negeri sipil dalam rangka mewujudkan aparatur PNS yang bersih, sadar akan tanggung jawab, serta melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara melalui tugas yang dilaksanakan pada mendatang.
“ PNS dituntut agar selalu bersikap jujur, tertib dan disipin dalam melaksanakan tugas sebagai abdi negara, dan pelayanan masyarakat di daerah ini agar PNS mendapat tempat terhormat dalam hati masyarakat, serta menjadi panutan bagi PNS lainnya,” katanya.
PNS sebanyak 446 orang yang diambil sumpah dan janii itu terdiri dari golongan IV sebanyak 44 orang, golongan III sebanyak 244 orang, golongan II sebanyak 145 orang dan golongan I sebanyak 13 orang.
Dikatakannya, tujuan dari pengambilan sumpah PNS yaitu terwujudnya pengembangan sumber daya aparatur di Kota Kupang yang berke-Tuhan-an serta meningkatkan pembinaan dan pengembangan apartur sipil negara dalam peningkatan pelayanan.
Selain itu juga, untuk menyiapkan moralitas dan estetika aparatur yang handal dan berdaya saing tinggi, sebagai pendukung program pemerintahan daerah, dalam upaya peningkatan pelayanan yang berbasis pada masyarakat.(rif/bp)
=====
Foto: Walikota Kupang, Jonas Salean