Polisi Berhasil Temukan Parang Yang Digunakan Untuk Membunuh Simon Sabu

0
847
Foto: Parang ini digunakan KL, pelajar 19 tahun untuk membunuh Simon Subu, kakek beruisia 71 tahun, ditemukan di tengah hutan

NTTsatu,com – MAUMERE – Aparat kepolisian, Jumat (27/4), berhasil menemukan parang yang digunakan KL saat membunuh Simon Sabu, kakek berusia 71 tahun. Parang tersebut ditemukan di kebun milik Saptono, sekitar 250 meter dari lokasi kejadian.

Sebelumnya, KL pemuda tanggung berusia 19 tahun, nekad membunuh Simon Sabu pada Kamis (26/4) petang. Pelajar yang berasal dari Tatamuhat Dusun Habijanang Desa Aibura Kecmatan Waigete itu mengaku dipengaruhi arwah keluarga.

Usai membunuh Simon Sabu, KL langsung melarikan diri dan bersembunyi di hutan. Dia membawa serta parang yang digunakan untuk membunuh. Pada Jumat (27/4) pagi KL keluar dari persembunyian dan menyerahkan diri ke Kantor Polsek Waigete. Kepada aparat kepolisian dia mengaku parang yang digunakan untuk membunuh sudah dia buang ke tengah hutan.

Kapolres Sikka Rickson PM Situmorang menjelaskan polisi berkepentingan mendapatkan barang bukti yang dipakai KL untuk memubunuh Simon Sabu. Karena itu dia menugaskan Kasat Reskrim Bobby Mooynafi, Kapolsek Waigete Siprianus Raja bersama anggota Reskrim Polres Sikka dan anggota Polsek Waigete mencari barang bukti tersebut.

Setelah mendapat keterangan dan informasi dari KL, aparat kepolisian pun menyisir hutan. Penyisiran dilakukan sejak pukul 08.00 Wita. Tiga jam sesudahnya, persis pukul 11.20 Wita, aparat kepolisian menemukan parang tersebut di kebun milik Saptono, tepatnya di Tadaruhat Dusun Habijanang Desa Waiblerer Kecamatan Waigete.

“Menjelang siang ditemukan barang bukti berupa parang, disimpan pelaku di bawah pohon pisang. Saat ini barang bukti tersebut telah diamankan oleh Sat Reskrim Polres Sikka dalam rangka proses penyidikan,” jelas Rickson PM Situmorang.

Dia menyebut ciri-ciri parang tersebut yakni berwarna hitam dengan gagang kayu berwarna kecoklatan. Panjang parang sekitar 50 centimeter. Diperkirakan parang ini adalah jenis parang Malaysia.

Rickson PM Situmorang mengimbau warga masyarakat untuk terus menjaga suasana yang kondusif, dan memberikan kepercayaan kepada kepolisian menangani kasus pembunuhan.  (vic)

 

Komentar ANDA?